RAPAT STAF TANGGAL 18 JULI 2022

RAPAT STAF DI LINGKUNGAN DINAS PERDAGANGAN, KOPERASI USAHA KECIL DAN MENENGAH KOTA SOLOK DI AULA DINAS KESEHATAN KOTA SOLOK TANGGAL 18 JULI 2022




Rapat dihadiri oleh seluruh pejabat serta staf dan dibuka oleh Sekretaris Dinas Perdagangan, Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Kota Solok (HANIV, S,Sos. MM) dengan menyampaikan beberapa  hal permasalahan Interen DPKUKM  dinataranya Pembentukan Koperasi DPKUKM, Pemnindahan pedagangan yang terdampak auning dan Penilaian Adipura. Ketiga permaslah tersbut harus dielesaikan secepatnya terutama Pembentukan Koperasi yang berbasis Syari’ah seperti yang dinstrukan oleh Walikota Solok, sebab Dinas Perdagangan, Koperasi Usaha Kecil dan Menengah merupakan Pembina Kiperasi yang ada di Kota Solok, sedangkan Dinas Perdagangan belum atau tidak ada Koperasi yang masih aktif. Untuk pemindahan pedagangan yang terdampak auning akan segera dilselisaikan sebab tempatnya sudah disediakan tinggal pencabutan lot dan pedagang akan langsung dipindahkan, serta untuk penilaian Adpiran Sekretaris menyampaikan akan mengadakan goro Bersama untuk membersihkan lingkungan kantor dan sekitarnya dengan membenahi bunga – bunga dan mengganti dengan yang segar agar kelihatan indah.

Dalam sambutannya Bpk. Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (ZULFERI, SH) mengatakan Koperasi DPKUKM yang sudah dibicarakan harus dilaksanakan dan segera diselesaikan semua administrasinya sekaligus menyatakan bahwa tanggal 18 Juli 2022 Koperasi sudah dibentuk serta Kadis juga memintakan pendapat semua pegawai tentang persetujuan pembetukan Koperasi DPKUKM, adapun nama Koperasi yang telah adalah Koperasi Solok Madani Sejatera Syari’ah. Untuk Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga harus segera disiapkan. Disini Kadis juga mengingatkan tentang kedisiplainan sebagai pegawai, sebab kehadiran dan kinerja itu harus kita taati bersama jangan sampaikan kealpaan kita dapat merugikan diri kita sendiri. Disini Kadis juga menyampaikan kepada seluruh Pengurus Koperasi untuk membuatkan laporan setiap bulannya dan menyampaikan ke semua bidang agar semua anggota koperasi tahu sudah sampai dimana perjalanan koperasi yang sudah dibentuk.